PT PP Properti Tbk. (PPRO), pengembang properti, menyasar segmen hunian untuk para mahasiswa. Setidaknya, empat apartemen dengan segmen tersebut telah dibangun oleh PPRO.
Adapun, empat hunian itu Evenciio di Margonda, Depok, Louvin Apartment di Jatinangor, Bandung, The Alton Apartment di Semarang, dan Begawan di Malang.
“Kami berkomitmen untuk menyediakan hunian yang memiliki fungsi secara holistik, tidak hanya dekat dengan kampus, tetapi juga mendukung perkembangan akademik dan sosial para mahasiswa,” ujar VP Corporate Secretary PPRO, Afrilia Pratiwi seperti dikutip, Jumat (25/10/2024).
Mengusung konsep student residence, PPRO menawarkan hunian yang tidak hanya nyaman dan praktis, tetapi juga terjangkau. Apartemen tersebut memiliki fasilitas yang lengkap dan modern, seperti ruang belajar bersama atau co-working space, akses internet cepat, keamanan 24 jam dilengkapi dengan cctv di beberapa sudut ruangan, serta berbagai fasilitas eksklusif lainnya, menjadikan hunian ini sangat cocok bagi mahasiswa yang membutuhkan tempat tinggal yang mendukung fokus belajar mereka.
Setiap student residence berlokasi strategis dekat dengan universitas ternama di Indonesia, sehingga mahasiswa dapat menghemat waktu perjalanan dan biaya transportasi. Selain itu, lingkungan yang kondusif untuk belajar dan bersosialisasi juga menjadi salah satu keunggulan dari konsep ini.
Tidak hanya menyediakan kenyamanan, PPRO juga menghadirkan sederet fasilitas yang dirancang khusus untuk mendukung pengalaman belajar eksklusif mahasiswa selama mereka menempuh pendidikan. Inovasi ini menggarisbawahi dedikasi PPRO dalam terus menyesuaikan diri dengan kebutuhan generasi masa depan, serta menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan terkendali.
Salah satu langkah strategis PPRO dalam menjaga keamanan adalah bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional (BNN) untuk memastikan kawasan hunian bebas dari narkoba, sehingga orang tua merasa lebih tenang ketika anak-anak mereka tinggal di sana.
“Melalui konsep student residence ini, kami ingin memastikan bahwa mereka dapat tinggal di lingkungan yang aman, nyaman, dan sesuai dengan kebutuhan gaya hidup mereka. Keamanan yang terjamin, fasilitas lengkap, serta kerjasama kami dengan BNN menegaskan dedikasi PPRO dalam menghadirkan hunian yang sehat, bebas dari narkoba,” pungkas Afrilia.